Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, meraih penghargaan “Tokoh Kesetaraan Akses Pendidikan Masyarakat Perkotaan” dari Detikcom Awards 2025. Penghargaan ini diterima oleh Wakil Gubernur Rano Karno di Jakarta Selatan, Selasa (25/11), sebagai apresiasi atas program Pemprov DKI yang berpengaruh dalam peningkatan kualitas pendidikan perkotaan.
Wagub Rano menyampaikan komitmen Pemprov DKI Jakarta untuk menjadikan pendidikan sebagai prioritas utama dalam pembangunan SDM, menegaskan bahwa setiap keluarga berhak mendapatkan akses pendidikan yang layak. Penghargaan ini menjadi semangat bagi Jakarta yang sedang bersiap masuk ke dalam Global City Index.
Salah satu program unggulan Pemprov adalah Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU), yang hingga 2025 telah menjangkau 16.979 mahasiswa. Program ini ditargetkan meningkat menjadi 20.000 penerima dan diperluas hingga jenjang S2 dan S3. Selain itu, program pemutihan ijazah bagi keluarga kurang mampu telah membantu 3.212 siswa sepanjang 2025.
Wagub Rano juga memperkenalkan program baru KJP Try Out Seleksi PTN untuk siswa SMA. Di luar pendidikan, Pemprov DKI terus memperkuat sektor kebudayaan melalui acara seperti Jakarta Penuh Warna dan World Angklung Festival. Hal ini sejalan dengan visi Jakarta sebagai Kota Global yang tidak hanya maju secara fisik, tetapi juga kaya budaya.
Zahra Rahmanda Oktafiani – Redaksi

