Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, menyatakan terpilihnya Jakarta sebagai salah satu destinasi FIFA World Cup Trophy Tour by Coca-Cola merupakan pengakuan internasional terhadap posisi strategis ibu kota di panggung dunia. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri seremoni kehadiran trofi Piala Dunia di Jakarta International Convention Center (JICC), Senayan, Kamis (22/1/2026).
Pramono menegaskan bahwa kehadiran trofi paling bergengsi di dunia ini bukan sekadar kunjungan simbolik. Menurutnya, acara ini mengukuhkan status Jakarta sebagai kota global yang memiliki peran penting, khususnya di kawasan Asia Tenggara.
Dalam sambutannya, Pramono menyoroti kedekatan emosional warga Jakarta dengan sepak bola yang selama ini menjadi ruang kebersamaan lintas generasi. Ia berharap kesempatan melihat langsung trofi asli Piala Dunia dapat memotivasi generasi muda untuk bermimpi besar dan berprestasi di kancah internasional.
Selain itu, Pemprov DKI Jakarta berkomitmen terus memperkuat infrastruktur olahraga demi mendukung ekosistem sport tourism. Langkah ini selaras dengan visi Jakarta untuk terus meningkatkan kapasitasnya dalam menyelenggarakan event berskala dunia, berkaca pada kesuksesan menjadi tuan rumah SEA Games hingga Asian Games.
Pada kesempatan yang sama, Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Erick Thohir, memberikan apresiasi atas kontribusi Pemprov DKI Jakarta dalam mendukung sepak bola nasional. Ia memuji penyediaan fasilitas berstandar internasional seperti Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dan Jakarta International Stadium (JIS) yang menjadi wajah kemajuan infrastruktur olahraga Indonesia.
Erick berharap momentum tour trofi ini tidak hanya meningkatkan antusiasme masyarakat terhadap sepak bola, tetapi juga menjadi pemantik bagi penguatan ekosistem olahraga nasional secara menyeluruh.
Khofifah Alawiyah – Redaksi

