Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta, Judistira Hermawan, menyambut baik pembangunan kembali Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Sarinah di Jakarta Pusat. Dirinya menilai, keberadaan JPO tersebut strategis karena berada di kawasan yang dekat dengan simpul transportasi publik, termasuk akses menuju MRT.
Judistira mengatakan bahwa kehadiran kembali JPO Sarinah akan memberikan banyak manfaat bagi masyarakat. Selain memudahkan mobilitas pejalan kaki, fasilitas ini juga dinilai dapat mendukung aktivitas serta geliat usaha di kawasan Sarinah.
“Terutama untuk mendukung kegiatan atau usaha yang ada di Sarinah, sekaligus memudahkan transportasi bagi masyarakat,” katanya.
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung mengungkapkan, rencana pembangunan JPO Sarinah didasarkan pada kajian matang guna meningkatkan keamanan dan kenyamanan pejalan kaki, khususnya penyandang disabilitas.
Meski demikian, Pemprov DKI memastikan fasilitas penyeberangan yang sudah ada, seperti pelicancrossing, tetap dipertahankan sehingga masyarakat tetap memiliki pilihan menyeberang di bawah maupun melalui JPO.
Fito Wahyu Mahendra – Redaksi

