Metropolitan

Wagub Rano Jenguk Siswa SDN Kalibaru 01, Pemprov DKI Siap Dampingi Proses Pemulihan

Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Rano Karno, pada Selasa (6/12), mengunjungi kediaman dua siswa korban kecelakaan yang melibatkan mobil pengantar menu Makanan Bergizi Gratis (MBG) di SD Negeri Kalibaru 01, Jakarta Utara, yakni Muhammad Fillio Dinata (Lilo) dan Weuren. Kunjungan tersebut dilakukan sebagai bentuk dukungan moral sekaligus memastikan proses pemulihan para siswa berjalan baik pascakejadian pada 11 Desember 2025.

Rano mengatakan, sebagian korban telah kembali ke rumah dan berada dalam pendampingan keluarga serta tenaga medis. Ia memastikan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus memantau perkembangan kondisi para siswa hingga pulih sepenuhnya.

Rano mengaku memiliki kedekatan emosional dengan Lilo setelah mendapat informasi dari Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, yang lebih dahulu menjenguk para korban di rumah sakit. Saat itu, Lilo sempat menanyakan keberadaan Wagub Rano kepada Gubernur Pramono. Ia juga menaruh perhatian pada kondisi Weuren yang masih membutuhkan perawatan lanjutan akibat cedera pada bagian tulang. Ia meminta agar Weuren kembali menjalani perawatan di rumah sakit hingga kondisinya benar-benar pulih.

Sementara itu, ayah Lilo, Erwin Dinata (46), menyampaikan kondisi putranya berangsur membaik, meski masih harus menjalani beberapa tahapan operasi lanjutan. Saat ini, Lilo masih menggunakan pen pada bagian wajah serta kawat di dalam mulut sebagai bagian dari proses perawatan medis.

Di hadapan Wagub Rano, Lilo menyampaikan rasa senangnya karena mendapat kunjungan langsung dari sosok yang dikaguminya. Ia berharap dukungan dan doa agar segera pulih dan dapat kembali bersekolah.

“Saya senang Pak Wagub datang ke rumah. Saya minta doanya supaya cepat sehat dan bisa sekolah lagi,” kata Lilo.

Ibu Lilo, Siti Hadijah (38), menyatakan bahwa putranya pengagum Bang Doel. Oleh karenanya, kunjungan Bang Doel ke rumah Lilo menambah semangatnya untuk lekas pulih. Ibu Lilo berharap putranya segera pulih dan dapat kembali beraktivitas seperti biasa.

Fito Wahyu Mahendra – Redaksi

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× hey MOST...