Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Dede Indra Permana Soediro mendorong, pembentukan Panitia Kerja (Panja) untuk memperkuat pengawasan terhadap barang impor yang masuk ke wilayah Indonesia, juga peredaran narkotika.
Dede menilai, pembentukan Panja dinilai bersifat mendesak guna mencegah penyelundupan barang ilegal, pemalsuan dokumen impor, serta narkotika masuk ke Indonesia melalui berbagai jalur, baik pelabuhan resmi maupun jalur-jalur ‘tikus’.
Ia menjelaskan, kondisi geografis Indonesia yang mayoritas berupa lautan merupakan sasaran bagi sindikat penyelundup narkoba internasional. Hal ini antara lain berdasarkan data Badan Narkotika Nasional (BNN) yang menyebut sekitar 80 persen penyelundupan narkotika ke Indonesia dilakukan melalui jalur laut.
Dengan dampak buruk narkoba bagi individu dan generasi muda Indonesia, Dede mendorong, agar pengawasan terkait peredaran narkoba juga diperketat di tempat-tempat hiburan malam di kota maupun daerah.
Ke depannya, kehadiran Panja diharapkan dapat mengawasi barang impor dan peredaran narkotika secara lebih efektif, sehingga masyarakat dan perekonomian Indonesia terlindungi.
#
(Muhammad Nuzul Ramadhan-Redaksi)