National Technology

Teknologi IPHA Dorong Produktivitas Padi dan Efisiensi Air di Jawa Barat

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) akan menggelar panen raya dan pameran teknologi Irigasi Padi Hemat Air (IPHA) pada 22 April 2025 di Daerah Irigasi Rentang, Jawa Barat. Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap program swasembada pangan nasional dengan menampilkan langsung hasil penerapan teknologi irigasi hemat air yang efektif meningkatkan produktivitas padi dan efisiensi penggunaan air.

Teknologi IPHA menggunakan metode pengairan berselang atau intermittent irrigation, yang membuat sawah mengalami siklus basah-kering secara teratur. Cara ini terbukti mampu menghemat air hingga 30 persen dan meningkatkan hasil panen padi hingga 169 persen dibanding metode konvensional. Dari 208 demplot IPHA yang tersebar di Indramayu, Cirebon, dan Majalengka seluas 356 hektare, sebanyak 18 di antaranya telah dipanen dengan hasil rata-rata mencapai 10,35 ton per hektare Gabah Kering Panen (GKP).

Panen raya akan dilangsungkan di demplot ke-19 dan dihadiri langsung oleh Menteri PU, Dody Hanggodo. Selain panen, acara ini juga menjadi ajang untuk memperkenalkan capaian dan manfaat teknologi IPHA kepada masyarakat dan para pemangku kepentingan. Penerapan IPHA didukung oleh berbagai upaya seperti rehabilitasi saluran irigasi, perbaikan pintu air, dan optimalisasi bendung Rentang oleh BBWS Cimanuk-Cisanggarung.

Untuk mendukung pengelolaan air yang lebih efisien, Kementerian PU juga telah mengembangkan sistem informasi digital yang membantu petani mengatur jadwal dan volume pengairan, serta memberikan peringatan dini terhadap kekeringan. Melalui inovasi ini, Kementerian PU berharap IPHA dapat menjadi solusi dalam menghadapi tantangan iklim dan membantu mempercepat tercapainya swasembada pangan nasional.

 

Baca artikel lainnya di: most1058fm.com/

Ayesha Julia Putri – Redaksi

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× hey MOST...