Government Sports

Wakil Menteri PU Tinjau Hasil Operasional Stadion Gelora Bumi Kartini Jepara

Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Diana Kusumastuti meninjau hasil renovasi Stadion Gelora Bumi Kartini di Kabupaten Jepara pada Senin malam (21/4/2025). Stadion tersebut merupakan salah satu dari 17 stadion yang telah diresmikan secara terpusat oleh Presiden Prabowo Subianto pada 17 Maret 2025 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo. Dalam kunjungannya, Diana menyatakan bahwa renovasi stadion telah berjalan dengan baik dan memenuhi standar yang ditetapkan.

Diana menekankan pentingnya pemeliharaan dan pemanfaatan stadion oleh Pemerintah Kabupaten Jepara agar fasilitas yang telah diperbaiki dapat digunakan secara optimal dalam jangka panjang. Ia juga menyatakan manfaatkan sebaik-baiknya stadion agar dapat mendorong kemajuan prestasi sepak bola di Jepara dan pembinaan atlet.

Proyek rehabilitasi dan renovasi dimulai pada 22 Desember 2023 dan rampung pada Desember 2024, menggunakan anggaran APBN senilai Rp69,4 miliar. Ruang lingkup pekerjaan mencakup penggantian rumput, kursi tribun menjadi single seat, perkuatan struktur, perbaikan Fasad, re-layout ruang stadion, pencahayaan, lansekap kawasan, serta fasilitas disabilitas. Kapasitas stadion kini menjadi 8.570 penonton, dari sebelumnya 12.200, menyesuaikan standar kenyamanan dan keamanan.Dalam peninjauan tersebut, Diana juga menyoroti pentingnya sistem evakuasi dan akses yang aman.

Kunjungan tersebut Diana bersama Bupati Jepara Witiarso Utomo, Kepala BBWS Pemali Juana Fikri Abdurrachman, dan Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Jawa Tengah Kuswara.

Princess Jessica – Redaksi

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× hey MOST...