Sports

Erick Thohir Kantongi 5 Nama Calon Pelatih Timnas

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengonfirmasi bahwa pihaknya telah mengantongi lima nama kandidat pelatih Timnas Indonesia selanjutnya. Kelima nama tersebut saat ini masih dalam tahap penggodokan intensif dan diketahui berasal dari tiga hingga empat negara. Keputusan ini diambil seiring persiapan PSSI menghadapi sejumlah agenda FIFA Matchday yang padat pada tahun 2026.

Erick Thohir, mengatakan proses seleksi akan dilanjutkan dengan diskusi bersama berbagai pihak terkait, termasuk jajaran internal PSSI dan pemerintah. Pelatih baru ini diharapkan dapat segera memimpin skuad Garuda untuk laga-laga besar FIFA Matchday pada Maret, Juni, September, Oktober, dan November 2026. PSSI mengakui perlu menjaring nama lebih banyak untuk mendapatkan sosok terbaik.

Spekulasi mengenai asal negara calon pelatih pun mencuat, terutama setelah Erick Thohir menyebut pergeseran fokus pemain diaspora Indonesia.

Sebelumnya terfokus di Belanda, kini pemain diaspora juga datang dari Italia, Amerika Serikat, dan Australia. Ia pun mengisyaratkan bahwa negara-negara tersebut bisa menjadi asal salah satu calon pelatih. Persiapan Timnas U-22 di Tengah Kekosongan Pelatih Senior Karena belum adanya keputusan pelatih definitif untuk Timnas senior, skuad Garuda dipastikan absen pada FIFA Matchday November 2025.

PSSI memilih untuk mengirim Timnas Indonesia U-22 untuk berpartisipasi dalam agenda Matchday November 2025. Keikutsertaan Timnas U-22 ini merupakan bagian dari persiapan utama mereka untuk mempertahankan medali emas cabang olahraga sepakbola di SEA Games 2025 yang akan berlangsung di Thailand pada Desember mendatang.

Khofifah Alawiyah – Redaksi

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× hey MOST...