National

Prabowo: Hubungan Indonesia-Yordania Lampaui Diplomasi Formal, Ada Ikatan Emosional

Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menegaskan bahwa hubungan Indonesia–Yordania bukan sekadar hubungan diplomatik biasa. Hal tersebut disampaikan Presiden Prabowo dalam pernyataannya usai pertemuan bilateral dengan Raja Abdullah II bin Al Hussein di Istana Negara, Jakarta, Jumat (14/11).

Presiden Prabowo mengungkapkan adanya dimensi personal yang membuat hubungan kedua negara terasa begitu kuat. Beliau mengenang kembali masa-masa saat diterima langsung oleh mendiang Raja Hussein, ayahanda Raja Abdullah II, lebih dari dua dekade lalu. Kenangan tersebut membentuk fondasi emosional yang membuat Yordania memiliki tempat khusus di hatinya. Beliau menyebut bahwa hubungan kedua negara sudah terjalin erat sejak dimulainya hubungan diplomatik 74 tahun yang lalu.

Presiden Prabowo menegaskan bahwa ikatan personal tersebut kini menjadi landasan yang mempererat kerja sama Indonesia–Yordania di berbagai bidang. Kerja sama tersebut mencakup pendidikan, keamanan, dan pelatihan sumber daya manusia. Beliau secara khusus menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Yordania karena bersedia menerima dan melatih banyak pemuda Indonesia hingga kini.

Presiden Prabowo menegaskan bahwa Indonesia menaruh rasa hormat dan penghargaan yang tinggi terhadap Yordania selama bertahun-tahun. Beliau berkomitmen memperkuat kerja sama strategis di masa depan, menegaskan bahwa hubungan kedua negara kini memasuki fase yang lebih erat dan bermakna.

Zahra Rahmanda Oktafiani – Redaksi

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× hey MOST...