Selama lebih dari satu bulan terakhir, publik dihebohkan dengan “drama” kasus kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J. Drama itu kemudian terungkap “disutradarai” langsung oleh mantan Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan Irjen Pol Ferdy Sambo yang kini telah ditetapkan sebagai tersangka. Bukan tanpa alasan penyebutan kasus kematian Brigadir J ini sebagai sebuah drama. Pasalnya, Sambo sendiri yang mengarang cerita seakan kasus ini bermula dari pelecehan seksual yang dialami oleh istrinya, Putri Candrawathi.
Lantas, apakah ini akan menjadi akhir cerita drama Sambo dan kembali mengangkat citra kepolisian?
Intimate talk Most Radio ‘Sudut Pandang’ spesial bersama Tempo dengan topik “Akhir Cerita Drama Sambo?”
Pengisi Acara:
Indy Rahmawati (Moderator)
Lukas Martin Simanjuntak (Tim Pengacara Keluarga Brigadir J)
Mustafa/Moses Silalahi (Redaktur Utama Hukum dan Kriminalitas Majalah Tempo)
Sugeng Teguh Santoso (Indonesia Police Watch/IPW)
Diselenggarakan pada Sabtu, 27 Agustus 2022 di KEI Kopi Jl. Sampit Satu, Jakarta Selatan.