National

Pertamina Tegaskan Hapus BBM Premium Pada 2023

PT Pertamina (Persero) menekankan bahwa sudah tidak menjual bahan bakar minyak (BBM) dengan kualitas Research Octane Number (RON) 88 alias Premium sejak 2021 lalu.

Pertamina memastikan hanya akan mengedarkan BBM dengan oktan paling rendah yaitu RON 90 atau Pertalite.

“BBM yang disalurkan Pertamina paling rendah RON 90,” ujar Corporate Secretary PT Pertamina, Patra Niaga Irto Ginting, Selasa (25/10). Dikutip dari detik.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) sebelumnya juga juga sudah menetapkan perubahan BBM khusus penugasan dari jenis bensin minimum RON 88 menjadi RON 90 pada Maret 2022 lalu.

Kebijakan tersebut tertuang dalam Keputusan Menteri ESDM Nomor 245.K/MG.01/MEM.M/2022 tentang Perubahan Atas Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Alam Mineral Nomor 62.K/12/MEM/2022 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis BBM Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui SPBU dan atau Stasiun Pengisian Bahan Bakar Nelayan.

Dalam keputusan tersebut dinyatakan bahwa penjualan BBM dengan kandungan RON 88 dan RON 89 diberhentikan per 1 Januari 2023.

Penghapusan tersebut dilakukan karena BBM jenis RON di bawah 90 sudah dianggap tidak layak atau kotor, sehingga yang nantinya dijual ke depannya hanya BBM dengan bilangan oktan 90 ke atas.

“Mulai 2023 hanya RON 90 ke atas yang boleh beredar. Intinya itu, di bawah itu mau 87, 88, 89 itu sudah nggak bisa beredar,” ujar Anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas (BPH Migas) Saleh Abdurrahman, dikutip dari detik.

(SLa)

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× hey MOST...