Semenjak dibukanya bursa transfer, beberapa klub-klub mulai melakukan pergerakan guna memperkuat kekuatan mereka untuk mengarungi musim 2023/2024.
Sebagai pecinta sepak bola, bisanya bursa transfer yang akan dipantau adalah bursa transfer dari klub-klub lima liga top eropa. Seperti, Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, dan juga Liga Prancis.
Namun, beberapa akhir belakangan ini, beberapa pecinta sepak bola mulai mengamati pergerakan bursa transfer dari klub-klub yang bermain di Liga Arab atau Liga Pro Arab Saudi.
Pasca hadirnya mega bintang sepak bola Cristiano Ronaldo yang bermain untuk Al-Nassr. Berbagai klub-klub dari Liga Pro Arab Saudi mulai melakukan manuver yang sama seperti Al-Nassr. Yaitu, dengan mencoba mendatangkan sejumlah pemain-pemain top yang bermain di liga top Eropa.
Bahkan, sebelum resmi didatangkan oleh Inter Miami CF Lionel Messi sempat dikabarkan akan bermain untuk tim Liga Pro Arab Saudi yaitu, Al-Hilal.
Selain Lionel Messi, nama-nama bintang seperti N’Golo Kante, Hakim Ziyech, Edouard Mendy disinyalir akan segera merapat ke Liga Pro Arab Saudi.
Padahal, dari sisi kualitas pemain, nama-nama seperti Kante, Ziyech, dan Mendy rasanya masih mampu untuk berkompetisi di liga-liga top Eropa. Namun, mengapa akhirnya pemain-pemain ini lebih condong memilih Liga Pro Arab Saudi? Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Liga Pro Arab Saudi, sehingga membuat beberapa pemain bintang ini tertarik untuk bermain di sana?
Nilai Kontrak yang Tinggi
Meskipun nilai transfer yang ditawarkan oleh Liga Pro Arab Saudi tidak tinggi, namun nilai kontrak yang ditawarkan sangatlah tinggi.
Liga Pro Arab Saudi memang pada dasarnya lebih fokus kepada pemain yang masa kontraknya akan habis atau usai, sehingga nilai transfer yang mereka tebus tidaklah besar. Namun, hal ini berbeda dengan nilai kontrak yang mereka tawarkan.
Sebagai contoh, Ronaldo misalnya. Di Al-Nassr, Ronaldo mendapatkan nilai kontrak sebesar 500 juta Euro atau setara dengan Rp8,1 triliun untuk durasi selama 2,5 tahun.
Sebagai perbandingan, bintang terbaik yang dimiliki oleh liga top Eropa adalah Kylian Mbappe. Bersama Paris Saint-Germain (PSG), dirinya mendapat gaji sebesar 50 juta Euro untuk satu musim. Di sisi lain, seorang Ronaldo nyatanya mendapatkan gaji sebesar 200 juta Euro untuk satu musim. Jumlah ini berbanding 4x lipat dari gaji Mbappe yang mencapai 50 juta Euro untuk satu musim.
Dengan nilai kontrak yang fantastis inilah yang pada akhirnya membuat Liga Pro Arab Saudi menjadi “surga” bagi para pemain liga top Eropa yang sudah akan habis kontraknya.
Keberadaan Cristiano Ronaldo
Salah satu daya tarik dari Liga Pro Arab Saudi selain nilai kontrak yang fantastis adalah keberadaan dari salah satu “magnet” dalam dunia sepak bola Cristiano Ronaldo.
Keberadaan Ronaldo bersama Al-Nassr jelas menjadi daya tarik untuk pesepakbola lain untuk mencari tantangan baru selain di liga top Eropa.
Dengan hadirnya Ronaldo di Liga Pro Arab Saudi dan statusnya sebagai mega bintang sepak bola, jelas memberikan daya tarik bagi para pemain sepak bola lain untuk mengikuti jejaknya.
Salah Satu Liga Terbaik di Kawasan Asia
Liga Pro Arab Saudi nyata menjadi salah satu liga terbaik yang dimiliki oleh kawasan Asia. Berdasarkan peringkat liga yang dibuat oleh Asian Football Confederation (AFC), Liga Pro Arab Saudi menduduki peringkat kedua di atas liga Korea Selatan dan di bawah liga Jepang.
Peringkat liga ini sendiri merupakan sistem yang dibentuk oleh AFC untuk mengelola kompetisi antar klub di kawasan Asia. Faktor yang akhirnya membuat Liga Pro Arab Saudi menduduki peringkat kedua adalah pengelolaan liga yang berkiblat dengan Liga Inggris yang akhirnya membuat kompetisi liganya berjalan dengan baik seperti Premier League.
Kemudian, Liga Pro Arab Saudi pun memiliki jendela transfer dan juga perputaran uang yang bernilai besar sehingga menjadi daya tarik bagi pemain dan juga pelatih top secara global.
Dengan perputaran uang yang baik, akan menjamin kualitas baik dari segi fasilitas maupun infrastruktur untuk menarik dan melatih bakat para pemainnya. Ketiga, catatan prestasi kontestan klub Liga Arab Saudi begitu bagus saat tampil dalam ajang Liga Champions Asia maupun AFC Cup.