National

Apa Saja Agenda Kaisar Naruhito dan Permaisuri Masako Selama di Indonesia

Sabtu (17/6/2023) Kaisar Jepang Hironomiya Naruhito didampingi oleh istrinya Permaisuri Masako telah sampai di Indonesia untuk melakukan kunjungan perdananya ke Indonesia.

Kehadiran Kaisar Naruhito langsung disambut oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono di Bandara Soekarno Hatta. Kedatangan Kaisar Naruhito sendiri merupakan undangan dari Presiden indonesia Joko Widodo, saat berkunjung ke Tokyo tahun lalu.

Untuk memulai kunjungannya, agenda pertama yang dilakukan oleh Kaisar Naruhito adalah berkunjung ke Depo Kereta Moda Raya Terpadu (MRT) dan Stasiun Pompa Waduk Pluit pada hari Minggu (18/6/2023). 

Kemudian pada hari Senin (19/6/2023) Kaisar Naruhito akhirnya bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Griya Anggrek yang berlokasi di Kebun Raya Bogor. Kegiatan yang dilakukan oleh Kaisar Naruhito dan Permaisuri Masako bersama Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana adalah menanam Pohon Ganaru di Halaman Belakang Istana Bogor.

Terdapat momen unik saat pertemuan antara Presiden Joko Widodo dengan Kaisar Naruhito. Presiden Joko Widodo terlihat menyupiri Kaisar Naruhito dan Permaisuri Masako dengan mobil boogy untuk menuju ke Griya Anggrek yang berada di Kebun Raya Bogor.

(Presiden Joko Widodo menjadi “sopir” Kaisar Naruhito) 

Kegiatan Kaisar Naruhito di Griya Anggrek adalah untuk melihat koleksi tanaman Anggrek di Kebun Raya Bogor yang berlangsung selama 20 menit. Selepas melihat tanaman Anggrek di Griya Anggrek, Kaisar Naruhito dengan Presiden Joko Widodo langsung menyelenggarakan konferensi pers.

Konferensi pers pun membahas mengenai kunjungan bilateral yang dilakukan oleh Kaisar Naruhito. Dimana Indonesia menjadi negara pertama yang dikunjungi Kaisar Naruhito dalam kunjungan bilateralnya. 

“Kunjungan Sri Baginda Kaisar bersama Sri Baginda Permaisuri ke Indonesia semakin memperkokoh pondasi persahabatan di antara masyarakat kita,” kata Jokowi.

Selain itu, Presiden Joko Widodo pun berharap, kunjungan Kaisar Naruhito dan Permaisuri Masako dapat memberikan kesan baik bagi persahabatan kedua negara.

“Dan semoga kebahagiaan dan kemakmuran selalu menyertai Sri Baginda Kaisar dan Sri Baginda Permaisuri, keluarga kekaisaran, dan masyarakat Jepang,” pungkasnya.

Selain berkunjung ke stasiun MRT, Stasiun Pompa Waduk Pluit, dan Kebun Raya Bogor. Terdapat agenda lain Kaisar Naruhito dan Permaisuri Masako.

Pada hari Selasa, 20 Juni nanti, Kaisar Naruhito diagendakan untuk menghadiri upacara peletakan karangan bunga di Taman Makam Pahlawan Kalibata dan kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke Museum Nasional. 

Kemudian, Kaisar Naruhito akan berkunjung ke Universitas Darma Persada dan SMK Mitra Industri MM2100 di Bekasi yang merupakan sekolah yang didirikan dan juga dikelola oleh perusahaan Jepang.

Pada hari Rabu, 21 Juni nanti. Kaisar Naruhito akan berangkat ke Yogyakarta dalam agendanya berkunjung ke Balai Teknik Sabo dan Istana Keraton, yang kemudian akan menghadiri jamuan makan oleh Sultan Hamengku Buwono X di Keraton Yogyakarta. 

Pada hari Kamis, 22 Juni Kaisar Naruhito akan berkunjung ke Candi Borobudur dan baru akan kembali ke Jepang pada 23 Juni. 

 

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× hey MOST...