National

Menpora Akan Temui Gubernur Koster Bahas World Beach Games 2023

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo menyatakan akan segera bertemu Gubernur Bali I Wayan Koster untuk membahas World Beach Games (WBG) 2023 yang rencananya digelar di Bali pada 5-12 Agustus mendatang.

Partisipasi Israel dalam ajang ini menjadi sorotan setelah sebelumnya sejumlah pihak termasuk Gubernur Bali menolak kehadiran timnas Israel di Indonesia pada ajang Piala Dunia U-20 2023.

Dito pun menyatakan bahwa Israel sudah lolos untuk dua cabang olahraga.

“Untuk ANOC WBG, Israel sudah lolos di dua cabang olahraga,” katanya.

Ia merencanakan pertemuannya dengan Gubernur Bali agar segera menemukan titik tengah dan ajang ini dapat tetap berjalan dengan lancar.

“Saya akan temui Pak Gubernur, koordinasi, cari titik tengah yang terbaik, agar bangsa kita tak dipermalukan lagi,” ujar Dito dikutip dari CNN Indonesia.

Dito menegaskan bahwa pihaknya akan fokus berupaya agar ajang World Beach Games 2023 ini tetap dapat terlaksana di Bali.

“Sebenarnya sementara kita akan fokus apa yang disepakati dari awal meski dalam hidup saja harus menyediakan plan A dan plan B. [Saat ini] kita fokus komitmen di awal, penyelenggaraan WBG di Bali,” tuturnya.

Sebelumnya, World Beach Games pertama kali diselenggarakan di Doha, Qatar pada 2019 dan Bali akan menjadi tempat penyelenggaraan kedua.

[VMA]

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× hey MOST...