National

Menhub: Volume Kendaraan Mudik 2023 Meningkat Daripada Tahun Lalu

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyampaikan bahwa volume kendaraan yang melintas pada gelaran operasi ketupat tahun 2023 ini meningkat daripada tahun sebelumnya.

“Kita mencoba menyimpulkan secara kuantitatif dari pergerakan-pergerakan tahun 2022 ke 2023. Dari jumlah kendaraan yang bergerak itu naik sampai 15 persen. Artinya survei kita tentang adanya kenaikan mudik itu terbukti,” ujar Budi Karya Sumadi ketika sedang meninjau arus mudik Lebaran 1444 H di Kantor Jasa Marga KM 70, Cikampek, Jawa Barat, hari ini (20/4).

Kakorlantas Polri Irjen Pol. Firman Shantyabudi mengungkapkan bahwa pihaknya telah melakukan evaluasi setiap waktu, untuk mengambil keputusan bersama dalam menerapkan kebijakan rekayasa lalu lintas.

“Kami terus melakukan evaluasi seperti yang bapak menteri sampaikan tadi untuk melihat jam demi jam dinamika perubahan di lapangan untuk mengambil keputusan bersama, sehingga dapat menjamin keselamatan dan suksesnya operasi ketupat untuk hari ini dan kedepannya,” tutur Kakorlantas Polri.

Meski begitu, Firman tetap mendapatkan laporan mengenai beberapa pengendara yang tidak tertib mengikuti arahan petugas dalam menjalankan skema rekayasa lalu lintas. Padahal, pelanggaran yang dibuat oleh pengemudi berpotensi untuk menimbulkan laka lantas di jalan.

“Masih ada beberapa (pengemudi) yang tidak sabar pada saat mengemudi di jalan, saya sama sekali tidak menyarankan adanya perpindahan jalur ya ini sangat membahayakan,” ungkap Firman.

[BeF]

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× hey MOST...